Seperti haknya anak-anak pada umumnya, anak-anak yatim juga memiliki hak yang sama dengan hak-hak yang dimiliki oleh anak-anak pada umumnya.
Berbagai masalah pun muncul yaitu dengan banyaknya anak yatim yang ternyata belum memiliki akta kelahiran. Hal ini pernah terjadi di salah satu panti asuhan di Indonesia. Dimana yang sudah diketahui secara umum bahwa akta kelahiran begitu penting dewasa ini.
Salah satu syarat untuk dapat mengurus akta kelahiran adalah dengan mengurus atau membuat surat keterangan anak yatim. Yang mana surat keterangan ini dapat diperoleh dengan meminta langsung ke kantor desa atau kantor kelurahan setempat (tempat tinggal anak yatim tersebut).
Namun bisa jadi Anda ingin membuatnya sendiri atau barangkali Anda sedang bekerja di pemerintahan desa, maka sangat perlu Anda mengetahui tentang seluk-beluk surat keterangan ini.
Daftar Isi
Definisi Surat Keterangan Anak Yatim
Surat keterangan ini memiliki definisi yaitu salah satu hal keterangan yang dikeluarkan oleh lembaga pemerintahan seperti kecamatan atau desa yang mana didalamnya berisi perihal yang menyatakan bahwa orang yang bersangkutan benar-benar berstatus menjadi anak yatim atau piatu.
Yatim piatu sendiri memiliki definisi sebagai satu status yang disematkan kepada seorang anak yang sudah lagi memiliki ayah dan ibu, sedangkan anak yatim adalah seorang anak yang tidak memiliki ayah dan anak piatu memiliki arti seorang anak yang tidak memiliki Ibu.
Tujuan Dari Surat Keterangan Anak Yatim
Surat keterangan ini tidak serta merta ada begitu saja, tentu saja dalam proses terjadinya penciptaan surat keterangan ini memiliki tujuan, tujuan dari surat keterangan ini adalah diperlukan untuk membuat beberapa kepentingan seperti untuk mengurus beasiswa bagi pelajar atau mahasiswa, sebagai persyaratan untuk pembuatan akta lahir, sebagai persyaratan untuk mendaftar ke panti asuhan, untuk kepentingan sekolah dan sebagainya.
Dalam hukum positif maupun dalam hukum Agama selalu mengisyaratkan bahwa kepentingan anak yatim harus diutamakan, karena mereka sudah kehilangan orang-orang yang dianggap sebagai pelindung dan sosok yang menyayangi serta sosok yang akan membimbing mereka.
Maka sudah sepatutnya jika pemerintah memberikan akomodasi perlindungan dan pemenuhan hak anak yatim melalui berbagai aturan hukum. Hal ini semata bertujuan pada satu orientasi yaitu kebutuhan dan pemenuhan hak atas anak yatim benar-benar sudah menjadi perhatian bagi pemerintah dan masyarakat secara luas.
Tata Cara Membuat Surat Keterangan Anak Yatim
Untuk membuat surat keterangan yatim yang dikeluarkan atau dibuat oleh instansi pemerintah Anda cukup melakukan beberapa langkah berikut ini, yaitu:
Pertama, Langkah Pertama
Anda perlu mengaktifkan lembar Microsoft word pada komputer atau laptop, kemudian aturlah margin dengan ukuran 3-3-3-3 atau 4-3-3-3,
selain itu Anda juga perlu mengatur setting lainnya yaitu setting font pada ukuran 12 dengan jenis font arial atau times new roman.
Mengatur spasi after dan before dengan memberikan nilai 0 dan kemudian pilihlah space 1,5 supaya tulisan Anda nanti rapid an enak dilihat kemudian barulah mulai mengetik.
Langkah Kedua
Buatlah kop surat, karena surat keterangan anak yatim merupakan surat resmi namun juga ada yang berpendapat bahwa surat keterangan ini juga dapat masuk dalam kategori surat semi resmi, sehingga penggunaan kop surat adalah kondisional.
Untuk yang menggunakan kop surat, maka di dalamnya terdapat Logo (bisa desa atau kecamatan), kemudian menuliskan nama instansi yang berada di atasnya misalnya jika yang membuat kecamatan maka harus disertakan nama instansi pemerintahan disertai nama kabupaten, disusul kemudian penulisan nama kecamatan dan alamat kecamatan.
Jika yang mengeluarkan surat keterangan adalah desa, maka harus mencantumkan nama instansi di atasnya yaitu nama kecamatan, nama desa baru kemudian alamat desa tersebut.
Kemudian di bawah kop surat Anda harus menuliskan judul surat dengan huruf balok dengan tulisan “SURAT KETERANGAN ANAK YATIM” dengan di bawahnya disertai dengan nomor surat. Untuk nomor surat akan disesuaikan dengan surat keluar yang sudah ada di instansi tersebut sebelumnya.
Langkah Ketiga
Pada langkah ketiga ini berisi biodata orang yang diterangkan menjadi anak yatim yaitu berisi biodata seperti nama lengkap, tempat tanggal lahir, pendidikan, agama, alamat lengkap, pekerjaan, kewarganegaraan dan beberapa informasi lain yang sekiranya dinilai penting untuk dimasukkan.
Langkah Keempat
Langkah keempat ini Anda dapat menuliskan pernyataan bahwa orang yang disebutkan di atas adalah benar-benar berstatus sebagai anak yatim, yaitu anak yatim atau anak piatu. Kemudian pernyataan penutup dengan menyampaikan tujuan dari penulisan surat keterangan ini misalnya digunakan untuk keperluan beasiswa, bantuan dari pemerintah, untuk proses pembuatan akta kelahiran, untuk persyaratan masuk ke panti asuhan dan lainnya.
Langkah Kelima
Penutup pada surat keterangan ini ditutup dengan memberikan penutup berupa tempat dan tanggal pembuatan surat yang disertai dengan nama kepala desa, atau nama lurah, maupun nama camat di tempat yang bersangkutan.
Setelah semuanya selesai ada baiknya Anda mengecek ulang surat keterangan yang sudah Anda buat, apakah sudah benar atau masih terdapat kesalahan, setelah yakin akan kebenarannya Anda dapat mencetak dan menambahkannya dengan tanda tangan dan materai 6000.
Contoh Surat keterangan Anak Yatim
KOP SURAT (Dapat dilewati jika tidak menggunakan kop surat)
PEMERINTAH KABUPATEN DUREN
KECAMATAN KEMBANG JAMBE
DESA SALAK, GAMPONG TANJUNG PINANG
SURAT KETERANGAN ANAK YATIM
Nomor/……../……/………
Yang bertanda tangan di bawah ini lurah/kepala desa/ camat ………………………………… Kecamatan………………Kota/Kabupaten……………………. Provinsi…………………….. Menerangkan dengan sesungguhnya bahwa:
Nama :
Tempat, Tanggal Lahir :
Agama :
Pendidikan :
Alamat :
Anak Dari :
Nama :
Tempat, Tanggal Lahir :
Agama :
Kebangsaan :
Pekerjaan :
Benar-benar berstatus sebagai yatim piatu
Demikian surat keterangan ini dibuat untuk dipergunakan sebagai……………………….
Kota/Kabupaten, Tanggal Pembuatan Surat
Lurah/ Kepala Desa/ Camat
Nama Terang
NIP (Jika punya)
Kesimpulannya
Surat keterangan ini sangat diperlukan untuk kepentingan dewasa ini karena saat ini telah banyak program pemerintah yang memprioritaskan anak yatim, baik dalam bidang pendidikan maupun bidang kesejahteraan masyarakat.
Program kesejahteraan tersebut misalnya Program Keluarga Harapan (PKH), dimana program ini memberikan bantuan untuk anak-anak yatim yang kurang mampu, tujuannya supaya anak-anak yatim mampu berkembang dan mengembangkan diri layaknya anak-anak lainnya dan bahkan banyak sekali kampus-kampus di Indonesia yang memberikan bantuan berupa beasiswa untuk anak-anak yatim, agar nantinya anak-anak yatim dapat bersekolah sampai dengan jenjang perguruan tinggi.
Dan semua program-program ini dapat dirasakan oleh anak yatim jika mempunyai surat keterangan ini. Untuk itu penting sekali peran dan banyak kegunaan dari surat keterangan ini demi tercapainya dan terpenuhinya hak-hak anak yatim khususnya di Indonesia.
Demikian uraian mengenai surat keterangan ini beserta tata cara pembuatannya, semoga bermanfaat untuk semua yang membaca dan maupun untuk Anda yang sedang mencari format penulisan surat keterangan anak yatim.