Daftar Isi
Contoh Penulisan Daftar Pustaka Untuk Penulisan Karya Ilmiah
Dalam tradisi tertulis, pada dasarnya apa yang diungkapkan oleh seseorang mungkin sudah pernah diungkapkan oleh orang lain. Adalah tidak etis apabila sudah pernah diungkapkan oleh orang lain diakui sebagai milik sendiri. Untuk menghormati orang yang telah terlebih dahulu mengungkapkan, maka dalam penulisan diadakan suatu bab yang dinamakan Daftar Pustaka. Dalam pembahasan selanjutnya akan dibahas contoh penulisan Daftar Pustaka yang banyak digunakan dalam tulisan atau karya ilmiah.
Daftar Pustaka itu sendiri secara teori adalah sebuah susunan tulisan yang mengungkapkan rujukan atau sumber dari sebuah tulisan. Daftar ini memuat informasi tentang siapa nama penulisnya, apa judul bukunya, siapa penerbitnya, dimana dan tahun berapa diterbitkan dan informasi lain yang relevan.
Arti Penting Daftar Pustaka
Sebagai tradisi imiah, Daftar Pustaka menempati tempat yang penting dalam penulisan sebuah karya tulis ilmiah. Sebaik apapun karya ilmiah seseorang bila tidak mempunyai sebuah bab yang dinamakan Daftar Pustaka maka tulisan itu diragukan keilmiahannya. Dari Daftar Pustaka dapat dilihat apa yang melatar belakangi tulisan tersebut, siapa saja dan buku apa saja yang dijadikan rujukan dalam penulisan.
Pada dasarnya pembaca karya ilmiah ada tiga kategori yang melatar belakanginya. Kategori pertama adalah orang awam yang tidak peduli dengan seluk beluk karya ilmiah. Kategori kedua adalah orang yang membutuhkan karya ilmiah tersebut untuk referensi dan ketiga adalah orang yang ekspert atau ahli sesuai dengan bidangnya.
Ketika sebuah karya ilmiah dibaca oleh orang awam maka dilihat dulu untuk apa yang bersangkutan membaca karya ilmiah tersebut. Ada kemungkinan mereka membaca hanya sekedar membaca tanpa alasan tertentu yang spesifik, untuk menghabiskan waktu misalnya. Pembaca jenis ini jarang atau bahkan tidak pernah melihat Daftar Pustaka.
Kemungkinan lainnya adalah orang yang bersangkutan memerlukan solusi praktis sesuai dengan bidang keilmuan.
Seorang peternak misalnya akan mencari buku-buku ternak yang ada hubungan dengan yang diternakkannya. Kalau yang bersangkutan peternak sapi tentunya akan mencari informasi tentang pemeliharaan sapi, pakan sapi, penyakit sapi dan seterusnya tentang sapi. Makalah tersebut biasanya ada buku yang membahasnya. Kemungkinan membaca daftar pustaka pada pembaca jenis ini ada karena mereka mungkin akan mencari buku-buku lain yang sejenis atau berkaitan.
Kategori kedua dari orang yang memerlukan membaca Daftar Pustaka adalah membutuhkan karya ilmiah sebagai referensi. Golongan ini biasanya adalah mahasiswa yang mendapat tugas dari dosen untuk penulisan karya ilmiah (tugas akhir, skripsi, thesis atau disertasi) atau sekedar tugas perkuliahan biasa.
Pembaca golongan ini tentu memerlukan buku-buku berkualitas untuk menunjang penulisannya. Pembaca golongan ini biasanya selain melihat siapa penulisnya, apa isinya dan juga melihat Daftar Pustaka untuk mencari referensi lainnya.
Kategori ketiga dari pembaca karya ilmiah adalah orang yang ahli di bidangnya, tenaga pengajar atau dosen dan praktisi sesuai dengan bidangnya. Pembaca jenis ini membaca buku atau karya ilmiah untuk mencari hal-hal baru yang bisa diterapkan di proyek selanjutnya atau untuk keperluan praktis. Orang-orang seperti ini biasanya tahu buku-buku berkualitas sesuai bidangnya dan tentu saja orang atau penulisnya.
Dari Daftar Pustaka yang disertakan dalam sebuah tulisan atau karya ilmiah atau buku, secara sekilas dapat terlihat seberapa dalam sebuah tulisan tersebut disajikan.
Manfaat Daftar Pustaka Dalam Karya Tulis
Sebagai sebuah karya ilmiah, sebuah buku atau karya tulis jika diberi sebuah bab yang berjudul Daftar Pustaka maka mempunyai manfaat sebagai berikut:
- Buku atau karya tulis tersebut digolongkan ke dalam karya ilmiah karena dalam karya ilmiah bukan hasil pemikiran sendiri atau pribadi seseorang. Suatu karya yang bermanfaat ataupun bahkan membawa mudharat itu sebenarnya adalah hasil pemikiran dari banyak orang. Buku yang merupakan pemikiran sendiri akan diragukan kesahihannya dan tidak bernilai ilmiah. Bisa jadi buku tersebut adalah buku cerita, novel atau buku fiksi belaka.
- Membawa pembaca buku atau karya ilmiah kepada pemikiran-pemikiran yang ada di dalam Daftar Pustaka. Dengan rujukan-rujukan yang diberikan maka pembaca menjadi terbantu dalam mencari rujukan-rujukan lain tentang permasalahan yang dihadapi.
- Daftar Pustaka yang banyak dan berkualitas menjadikan pembaca menjadi lebih percaya akan apa yang di tulis di buku atau karya ilmiah jika dibandingkan dengan buku tanpa Daftar Pustaka.
- Daftar Pustaka juga menjadi dasar dari pembaca untuk melihat penerbit buku dan kota tempat penerbitan. Buku atau karya ilmiah lebih yang berasal dari kota pelajar akan lebih dihargai jika dibanding dengan kota kecil, demikian juga reputasi penerbit menentukan tingkat kepercayaan.
Aturan Penulisan Daftar Pustaka
Pada dasarnya penulisan daftar pustaka memuat seluruh referensi yang telah dituliskan dalam tubuh tulisan. Tujuan dari daftar pustaka adalah agar pembaca bisa melacak secara lebih lanjut sumber dari tulisan yang dibacanya.
Dalam menulis daftar pustaka ada suatu aturan yang sifatnya universal atau berlaku secara internasional. Walaupun universal ada perbedaan-perbedaan yang merupakan ciri khas (gaya) yang bisa digunakan penulis dalam menulis daftar pustaka. Perbedaan gaya penulisan tidaklah mengurangi esensi dari daftar pustaka tersebut.
Di dunia akademis banyak pola penulisan yang telah dibakukan dan digunakan oleh institusi perguruan tinggi atau lembaga riset. Diantara pola yang dikenal secara umum adalah apa yang dibakukan oleh the American Psychological Association atau dikenal dengan APA Style. Ada the Chicago Manual of Style (Chicago Style), Harvard Style dan masih banyak lainnya.
Tiap-tiap gaya (style) tersebut mempunyai pola-pola yang berbeda dalam penulisan daftar pustaka ataupun penulisan kutipan. Tidak ada yang paling baik dari masing-masing gaya tersebut. Apabila Anda memilih salah-satu dari beragam gaya, maka konsistensi adalah suatu keharusan.
Berikut adalah contoh penulisan daftar pustaka yang menggunakan gaya Harvard Style sebagai kaidah penulisan. Gaya ini banyak digunakan dalam penulisan buku dan karya ilmiah di banyak perguruan tinggi di Indonesia.
Sumber Referensi Berupa Buku
Di dalam penulisan tiap-tiap lembaga mempunyai ketentuan yang harus diikuti. Di bawah ini ada contoh penulisan daftar pustaka dengan buku sebagai sumber.
Satu pengarang
Dewanto, Wahyu. 2017. Ayo Melanjutkan Pendidikan. Jambi: Penerbit Salim Media Indonesia.
Dua pengarang
Dewanto, Wahyu dan Wiwik Yuswani. 2018. Manajemen Konflik. Yogyakarta: Penerbit Anom Pustaka.
Tiga pengarang
Reid, D.H., Parson, M.B., dan Green, W.W. 1989. Staff Management in Human Services. London: Springer.
Lebih dari tiga pengarang
Wolk, H.I,. Dodd, J.L., William,T.J., dan Tearney,M.C. 2004. Accounting Theory. New York: Thomson Publication
Karya berbeda dari penulis yang sama
Pance, C.D. 1955. Fungtional Control and Corporate Performance. Armnerst: University of Massachusets Press.
Editor
Dendy Sugono (Ed). 2003. Buku Praktis Penggunaan Bahasa Indonesia di Sekolah Menengah Atas. Jakarta: Pusat Bahasa.
Buku dengan nomor edisi
Sekaran, Uma. 2009. Metodologi Penelitian untuk Bisnis. Buku 1 Edisi 4. Jakarta: Penerbit Selempang Enam.
Ensiklopedi atau kamus
Kamus Besar Bahasa Indonesia. 2008. Jakarta: Kemendikbud.
Sumber Referensi Berupa Jurnal Cetak
Wina, Sativa. 2013. “Adakah Alat Pemberdayaan wanita? Studi Kasus Pekerja Migran Indonesia di Malaysia’, dalam Masyarakat Indonesia, Majalah Ilmu-Ilmu Sosial Budaya Indonesia. Jakarta: Lembaga Ilmu Pengetahuan Sosial Budaya Indonesia Vol. 300 No.1.
Sumber Referensi Berupa Jurnal Elektronik
Tanto, Sigit. 2019. Rancang Bangun Alat Penyuling Minyak Mentah Menggunakan Alat Suling Sederhana. Jurnal Inovatokasi Vol.2 No.1 (2019), hal. 20-23. Jambi: http://www.ojs.indoteknikjambi.ac.id/index. (21 September 2019).
Sumber Referensi Website
Parman, Muhammad. 2014. Laporan Hasil Penelitian Individual. Islam dan Demokrasi di Indonesia (Dalam Perspektif Pengembangan Pemikiran Politik Islam). Semarang: IAIN Walisongo http://eprints.walisango.ac.id/3948/1/Parmudi-Islam_dan_demokrasi.pdf. (21 September 2019).
Teknik Mengurutkan Daftar Pustaka
Dalam membuat daftar pustaka biasanya Anda membuat secara acak karena apabila langsung mengurutkan sesuai dengan alfabetis nama penulis biasanya akan kesulitan. Untuk mengurutkan, dan mempermudah pembaca mencari berdasarkan nama maka bisa digunakan bantuan komputer. Berikut cara mengurutkan daftar nama menggunakan program komputer word.
- Blok semua daftar nama yang telah dibuat (Ctrl + A)
- Klik sort A-Z pada toolbar “Home” dan pastikan pada box “Paragraph” dan “Text”.
- Klio Ok
- Daftar pustaka Anda sudah berurutan secara alfabetis secara otomatis dari A ke Z berdasarkan nama pengarang.
Semua referensi (buku, jurnal, website, majalah dan sebagainya) dijadikan satu dan tidak perlu dikelompokkan. Pengecualian adalah UU (Undang-undang) dan peraturan dikelompokkan di bagian bawah subheading tersendiri.
Membuat Daftar Pustaka Dengan Software
Cara membuat daftar pustaka di atas adalah menggunakan cara manual, satu per satu. Cara tersebut biasanya digunakan jika buku yang Anda buat adalah buku sederhana dan jumlah referensinya tidak terlalu banyak.
Bila referensi yang Anda buat banyak seperti pada pembuatan Tesis dan Disertasi dengan ketentuan yang sudah ditetapkan, maka software otomatis akan sangat bermanfaat. Software tersebut dapat Anda unduh di internet baik yang berbayar maupun yang gratis.
Salah-satu software gratis yang dapat Anda unduh adalah Mendeley. Software ini banyak dipergunakan oleh banyak perguruan tinggi di seluruh dunia.
Bagaimana cara mengunduh dan memanfaatkannya tunggu saja di artikel tersendiri yang membahas sofware Mendeley secara khusus.
Demikian contoh penulisan daftar pustaka yang dilakukan secara internasional oleh perguruan tinggi atau lembaga lainnya dalam penulisan buku atau karya tulis ilmiah. Dari sekian banyak alternatif yang ada tidak ada yang lebih baik jika dibandingkan dengan lainnya. Sebelum Anda menulis hendaklah dipelajari dahulu sistem apa yang akan dipakai dan Anda dapat menggunakan secara konsisten.
Contoh Daftar Pustaka Sebuah Buku
Berikut adalah contoh daftar pustaka sebuah buku, contoh di atas menggunakan pola yang banyak digunakan di Indonesia.
Daftar Pustaka
Dendy Sugono (Ed). 2003. Buku Praktis Penggunaan Bahasa Indonesia di Sekolah Menengah Atas. Jakarta: Pusat Bahasa.
Dewanto, Wahyu dan Wiwik Yuswani. 2018. Manajemen Konflik. Yogyakarta: Penerbit Anom Pustaka.
Dewanto, Wahyu. 2017. Ayo Melanjutkan Pendidikan. Jambi: Penerbit Salim Media Indonesia.
Kamus Besar Bahasa Indonesia. 2008. Jakarta: Kemendikbud.
Parmudi, Mochamad. 2014. Laporan Hasil Penelitian Individual. Islam dan Demokrasi di Indonesia (Dalam Perspektif Pengembangan Pemikiran Politik Islam). Semarang: IAIN Walisongo http://eprints.walisango.ac.id/3948/1/Parmudi-Islam_dan_demokrasi.pdf. Diakses langsung pada tanggal 21 September 2019.
Tanto, Sigit. 2019. Rancang Bangun Alat Penyuling Minyak Mentah Menggunakan Alat Suling Sederhana. Jurnal Inovatokasi Vol.2 No.1 (2019), hal. 20-23. Jambi: http://www.ojs.indoteknikjambi.ac.id/index. (21 September 2019).
Reid, D.H., Parson, M.B., dan Green, W.W. 1989. Staff Management in Human Services. London: Springer.
Sekaran, Uma. 2009. Metodologi Penelitian untuk Bisnis. Buku 1 Edisi 4. Jakarta: Penerbit Selempang Enam.
Pance, C.D. 1955. Fungtional Control and Corporate Performance. Armnerst: University of Massachusets Press
Wiratri, Amorisa. 2013. Wina, Sativa. 2013. “Adakah Alat Pemberdayaan wanita? Studi Kasus Pekerja Migran Indonesia di Malaysia’, dalam Masyarakat Indonesia, Majalah Ilmu-Ilmu Sosial Budaya Indonesia. Jakarta: Lembaga Ilmu Pengetahuan Sosial Budaya Indonesia Vol. 300 No.1.
Wolk, H.I,. Dodd, J.L., William,T.J., dan Tearney,M.C. 2004. Accounting Theory. New York: Thomson Publication.
Macam-macam Gaya Daftar Pustaka
Berikut adalah beberapa contoh penulisan daftar pustaka dari sebuah buku dengan berbagai macam pola gaya (style) yang ada di dunia. Penulisan contoh di bawah ini menggunakan software Mendeley yang bisa Anda unduh secara gratis di internet.
American Medical Association
AMA adalah asosiasi dokter dan mahasiswa kedokteran terbesar di Amerika Serikat. Penulisan gaya American Medical Association atau lebih dikenal dengan AMA adalah seperti berikut:
DAFTAR PUSTAKA
1. Sumanto S, Rahmat A. Faktor-Faktor Penyebab Masalah Yang Memengaruhi Konflik Sosial Budaya. J Penelit Komun. 2013;16:13-20.
2. Penanganan Konflik Rumah Tangga Dengan Pendekatan Militer Untuk Keadilan. J Huk dan Pembang. 2016;46(1):70-89.
3. Johnson DW, Johnson FP. Dinamika Kelompok Kecil. Jakarta: Indeks; 2012.
4. Penelitian Konflik Rumah Tangga dan Manajemen Konflik di Perkotaan. Jakarta: Penerbit Salea Humanisa; 2010.
5. Toha M. Kepemimpinan Militer Dalam Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Raja Grasindo Permata; 2012.
6. Zainal V, Djojosumarto S, Hukmansyah, Wihasto H. Islamic Management in Indonesia. Yogyakarta: BPFE; 2013.
7. Manajemen Konflik Dalam Organisasi Negara. (Akdon, ed.). Bandung: Alfabeta; 2011.
8. Akar Teori Konflik Rumah Tangga Modern Dalam Dialektika Konflik ; Core Perubahan Ssbud dalam Horizontal Dalam Pandangan Kal Marks dan Gerge Simel. Fikr J Ilmu Aqidah dan Stud Keagamaan. 2015;3(1):177-200.
9. Ahmadi A. Psikologi Sosial dan Budaya Manusia. Jakarta: Rineka Cipta; 2009.
10. Manajemen Rumah Tangga Manusia Modern di Indonesia. Jakarta: Bumi Aksara; 2010.
11. Ranjabat J. Sistem Sosial Budaya Manusia Indonesia. Bandung: Alabeta; 2013.
11. Nomor 99 Tahun 1999 Tentang Kemerdekaan Menyampaikan Maaf Di Muka Umum. Indonesia; 1999.
12. BBN News Indonesia. Teori Kotrasepsii 11 September. 7 September 2011. https://www.bbc.com/indonesia/laporan_khusus/2011/09/110907_constrasepracy_september. Published 2018. Accessed November 11, 2018.
13. Konflik Sempit. Wikimedia. https://id.wikimedia.org/wiki/Konflik_Sempit. Published 2018. Accessed November 11, 2018.
14. Unjuk Rasa Tianamen 1989. https://id.wikipedia.org/wiki/Unjuk_Rasa_Tiananmen_1989. Published 2018.
15. Akhmadi A. Psikologi Sosial Budaya. Jakarta: Rineka Cipta; 2009.
American Political Science Association
American Political Science Association adalah asosiasi yang anggotanya mahasiswa, profesional dan cendekiawan ilmu politik di Amerika Serikat. Penulisan daftar pustaka gaya American Political Science Association adalah seperti berikut:
DAFTAR PUSTAKA
Akhmadi, Abu. 2009a. Psikologi Sosial Budaya. Jakarta: Rineka Cipta.
———. 2009b. Psikologi Sosial. Jakarta: Rineka Cipta.
BBN News Indonesia. 2018. “Teori Kontrasepsi Dalam Perang 11 September.” 7 September 2011. https://www.bbn.com/indonesia/laporan_khusus/2011/09/110907_conspiracy_september (November 11, 2018).
Johnson, David W, and Frank P Johnson. 2012. Dinamika Kelompok Kecil. Jakarta: Indeks.
Marwansiah. 2010. Manajemen Rumah Tangga Manusia Indonesia. Jakarta: Bumi Asara.
Mashudi. 2015. “Akar-Akar Teori Konflik Rumah Tangga Dalam Dialektika Konflik Horizontal; Core Perubahan Rumah Tangga Dalam Pandangan Kal Maks Dan Gorge Simel.” Fikrah: Jurnal Ilmu Keagamaan 3(1): 197–200.
Nomor 99 Tahun 1999 Tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat Di Dalam Rumah. 1999. Indonesia.
Ranjabat, Jacobus. 2013. Sistem Sosial Budaya Asing di Indonesia. Bandung: Alabeta.
Sukadi. 2016. “Konflik Rumah Tangga Sosial Dengan Pendekatan Keadilan Gender.” Jurnal Hukum Indonesia 46(1): 70–89.
Sumartiyas, Suwandi, and Agus Rahmat. 2013. “Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Konflik Rumah Tangga, Sosial dan Budaya.” Jurnal Penelitian Komunikasi 16: 13–20.
Toha, Miftah. 2012. Kepemimpinan Dalam Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Raja Grapindo Perada.
Wahjuni. 2011. Manajemen Konflik Horizontal Dalam Organisasi Besar. ed. Akdon. Bandung: Alabeta.
Wikimedia. 2018a. “Konflik Sempit.” Wikimedia. https://id.wikimedia.org/wiki/Konflik_Sempit (November 11, 2018).
———. 2018b. “Unjuk Rasa Tianamen Tiongkok 1989.” https://id.wikipemia.org/wiky/Unjuk_Rasa_Tiananmen_1989.
Wirawan. 2010. Rekonsiliasi Manajemen Konflik Horizontal. Teori Konspirasi. Jakarta: Penerbit Saleba Humika.
Zainal, Veithzal, Subarjo Joyosumarto, Hulmansyah, and Hanan Wihasto. 2013. Islamic Management. Yogyakarta: BPFE.
Harvard
Harvard adalah sebuah perguruan tinggi atau universitas swasta di Cambridge Massachusetts, Amerika. Sebagai salah satu universitas terbaik di dunia gaya atau style penulisan daftar pustaka menggunakan nama perguruan tinggi tersebut. Contohnya sebagai berikut:
DAFTAR PUSTAKA
Ahmadi, A. (2009a) Psikologi Sosial Budaya Dalam Masyarakat Modern. Jakarta: Rieka Cita.
Ahmadi, A. (2009b) Psikologi Ilmu Sosial Populer. Jakarta: Rieka Cita.
BBN News Indonesia (2018) Teori Rekondisi 11 September, 7 September 2011. Available at: https://www.bbn.com/indonesia/laporan_khusus/2011/09/110907_conspiracy_september (Accessed: 11 November 2018).
Johnson, D. W. and Johnson, F. P. (2012) Dinamika Kelompok Besar. Jakarta: Indek.
Marwansjah (2010) Manajemen Rumah Tangga dan Sumber Daya Manusia Indonesia. Jakarta: Bumi Aksara.
Mashudi (2015) ‘Akar-Akar Teori ResolusiSebuah Dialektika Pemecahan Masalah Konflik dalam Pandangan Kal Max dan Gorge Simel’, Fikrah: Jurnal Etika dan Studi Keagamaan, 3(1), pp. 179–600.
Nomor 99 Tahun 1999 tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat di Muka Bumi (1998). Indonesia.
Ranjabar, J. (2013) Sistem Informasi Manusia. Bandung: Alif Beta.
Sukari (2016) ‘Penanganan Konflik Sosial Dengan Pendekatan Keadilan Integratif’, Jurnal Hukum dan Pembangunan Manusia, 4(1), pp. 70–89.
Sumartias, S. and Rahmat, A. (2013) ‘Faktor-Faktor Yang memengaruhi Konflik Sosial dan Budaya’, Jurnal Penelitian Ilmu Komunikasi, 19, pp. 13–20.
Thoha, M. (2012) Kepemimpinan dalam Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Wahyudi (2011) Manajemen Konflik dalam Organisasi Internasional. Edited by Akdon. Bandung: Alfabeta.
Wikipedia (2018a) Konflik Sempit, Wikimedia. Available at: https://id.wikipedia.org/wiki/Konflik_Sampit (Accessed: 11 November 2018).
Wikipedia (2018b) Unjuk Rasa Tianamen Tiongkok1989. Available at: https://id.wikipedia.org/wiki/Unjuk_Rasa_Tiananmen_1989.
Wirjawan (2010) Resolusi Konflik dan Manajemen Konflik Rumah Tangga. Teori, Aplikasi, dan Penelitian. Jakarta: Penerbit Salema Humanis.
Zainal, V. et al. (2013) Islamic Management in Indonesia. Yogyakarta: BPFE.
IEEE
Ini adalah organisasi internasional yang beranggotakan para insinyur yang bertujuan untuk mengembangkan teknologi. Penulisan daftar pustaka untuk karya ilmiahnya adalah seperti berikut:
DAFTAR PUSTAKA
[1] S. Sumartias and A. Rahmat, “Faktor-Faktor Yang memengaruhi Konflik Sosial Budaya,” J. Penelit. Komun., vol. 16, pp. 13–20, 2013.
[2] Sukasdi, “Penanganan Konflik Rumah Tangga dan Sosial Budaya Dengan Pendekatan Keadilan Militer,” J. Huk. dan Pembang., vol. 46, no. 1, pp. 70–89, 2019.
[3] D. W. Johnson and F. P. Johnson, Dinamika Kelompok Sosial. Jakarta: Indeks, 2012.
[4] Wirjawan, Inflasi dan Konflik Dalam Rumah Tangga. Teori, Aplikasi, dan Penelitian. Jakarta: Penerbit Saleba Humania, 2010.
[5] M. Toha, Kepemimpinan Rumah Tangga dalam Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Raja Grafido Perada, 2012.
[6] V. Zaini, S. Joyosumarto, Hulmansyah, and H. Wihasto, Islamic Management in Indonesia. Yogyakarta: BPFE, 2013.
[7] Wahyudi, Manajemen Konflik dalam Organisasi Internasional. Bandung: Alfabeta, 2011.
[8] Mashudi, “Membedah Teori Konflik Rumah Tangga Keluarga Muda Dalam Dialektika Konflik ; Core Perubahan Sosial dalam Pandangan Kar Max dan Gerge Simel,” Fikr. J. Ilmu Etika dan Stud. Keagamaan, vol. 8, no. 1, pp. 188–200, 2015.
[9] A. Ahmadi, Ilmu Psikologi Sosial Budaya. Jakarta: Rinka Cipto 2009.
[10] Marwansah, Manajemen Rumah Tangga Sumber Daya Manusia Indonesia. Jakarta: Bumi Asara, 2010.
[11] J. Ranjabat, Sistem Sosial Budaya di Indonesia. Bandung: Alfabeta, 2013.
[12] Nomor 91 Tahun 1996 tentang Kemerdekaan Berpendapat di Muka Masyarakat. Indonesia, 1996.
[13] BBN News Indonesia, “Teori Konspirasi Dunia 11 September,” 7 September 2011, 2018. [Online]. Available: https://www.bbn.com/indonesia/laporan_khusus/2011/09/110907_conspiracy_september. [Accessed: 11-Nov-2018].
[14] Wikimedia, “Konflik Sempit,” Wikipedia, 2018. [Online]. Available: https://id.wikimedia.org/wiki/Konflik_Sampit. [Accessed: 11-Nov-2018].
[15] Wikimedia, “Unjuk Rasa Tianamen Tiongkok 1989,” 2018. [Online]. Available: https://id.wikimedia.org/wiki/Unjuk_Rasa_Tiananmen_1989.
[16] A. Ahmadi, Psikologi Sosial Budaya. Jakarta: Rinka Cinta, 2009.
Modern Humanities
Adalah sebuah organisasi internasional yang mempromosikan dan melakukan studi penelitian humaniora. Organisasi ini mengembangkan gaya penulisan daftar pustaka sendiri, contohnya seperti di bawah ini:
DAFTAR PUSTAKA
Ahmadi, Abu, Psikologi Ilmu Sosial (Jakarta: Rineka Cipta, 2009)
———, Psikologi Sosial (Jakarta: Rineka Cipta, 2009)
BBN News Indonesia, ‘Teori Konspirasi Dunia 11 September’, 7 September 2011, 2018 <https://www.bbn.com/indonesia/laporan_khusus/2011/09/110907_conspiracy_september> [accessed 11 November 2018]
Johnson, David W, and Frank P Johnson, Dinamika Kelompok Besar (Jakarta: Indeks, 2012)
Marwansah, Manajemen Sumber Daya Manusia Indonesia (Jakarta: Bumi Asara, 2010)
Mas’udi, ‘Akar-Akar Teori Konflik: Dialektika Konflik ; Core Perubahan Sosial dan Budaya Dalam Pandangan Karl Marx Dan George Simmel’, Fikrah: Jurnal Ilmu Aqidah Dan Studi Keagamaan, 3 (2015), 177–200
Nomor 9 Tahun 1998 Tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat Di Muka Umum (Indonesia, 1998)
Ranjabat, Jacobus, Sistem Ilmu Sosial Budaya Indonesia (Bandung: Alfabeta, 2013)
Sukari, ‘Penanganan Konflik Sosial Dengan Pendekatan Keadilan Integratif’, Jurnal Hukum Dan Pembangunan, 46 (2016), 70–89
Sumartias, Suwanti, and Agus Rahmat, ‘Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Konflik Sosial dan Budaya’, Jurnal Penelitian Komunikasi, 16 (2013), 13–20
Toha, Miftah, Kepemimpinan Dalam Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2012)
Wahyuni, Manajemen Konflik Rumah Tangga Dalam Organisasi, ed. by Akdon (Bandung: Alfabeta, 2011)
Wikimedia, ‘Konflik Sempit’, Wikimedia, 2018 <https://id.wikimedia.org/wiki/Konflik_Sempit> [accessed 11 November 2018]
———, ‘Unjuk Rasa Tianamen Tiongko 1989’, 2018 <https://id.wikipedia.org/wiki/Unjuk_Rasa_Tiananmen_1989>
Wirjawan, Konflik Dan Manajemen Konflik Rumah Tangga. Teori, Aplikasi, Dan Penelitian (Jakarta: Penerbit Salemba Humanika, 2010)
Zainal, Verizaal, Subarja Djayasumarta, Hulmansyah, and Hanan Wihasto, Islamic Management in Indonesia (Yogyakarta: BPFE, 2013)
Selain contoh contoh di atas masih banyak lagi gaya penulisan untuk membuat daftar pustaka dalam penulisan buku atau artikel ilmiah. Setiap gaya mempunyai ciri khas tersendiri, dan setiap institusi mempunyai independensi dalam penulisan daftar pustaka.
Ketika Anda hendak menulis di sebuah jurnal atau karya ilmiah di suatu institusi, hendaknya Anda harus mengetahui dahulu gaya apa yang dianut. Setelah mengetahui gaya yang digunakan, Anda tinggal menyesuaikan dengan gaya penulisan daftar pustaka tersebut.
Apabila Anda menggunakan metoda manual memang agak repot utamanya kalau tulisan Anda belum mempunyai tempat yang pasti untuk menerbitkan. Anda harus mengubah sesuai dengan gaya yang dianut institusi tersebut.
Cara termudah adalah menggunakan software referensi. Penggunaan software ini bukan saja mempermudah pembuatan daftar pustaka, tetapi juga manajemen referensi secara keseluruhan.
Baca juga: 10 Contoh Surat Pengalaman Kerja Yang Baik dan Direkomendasikan
Software manajemen referensi yang akan anda pilih banyak dan beragam. Ada yang berbayar dan juga ada yang gratis. Yang berbayar tentunya mempunyai kelebihan dalam beberapa hal. Yang gratis dan juga bagus juga ada.
Contoh penulisan daftar pustaka yang ditampilkan di atas adalah menggunakan software open source yang bernama Mendeley yang gratis tetapi mencukupi serta banyak digunakan oleh banyak perguruan tinggi di dunia.